STOP PRESS !! Diberi tahukan kepada semua narasumber bahwa semua wartawan/wartawati beritasurabayanet.blogspot.com dilengkapi dengan Kartu Press dan namanya tercantum pada halaman Redaksi, bila ada keraguan silahkan menghubungi Redaksi pada nomor telephone 031 714 54954 / 08155084545 atau melalui emai redaksi_berita_sby@yahoo.co.id, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Senin, 14 November 2011

Kantor Gubernur Di Kepung Buruh Se-Jatim


beritasurabayanet - Jl. Pahlawan : Ratusan buruh dari Aliansi Buruh Menggugat Jatim dan Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Jatim, menyerbu kantor gubernur untuk menuntut upah layak bagi buruh di Jatim.

Dalam aksinya, mereka mengeluarkan 5 petisi, diantaranya yakni :
1. Tepati Janji Politikmu Pakde Karwo.

2. Hentikan Praktek Upah Murah dan Terapkan Upah Layak.

3. Terapkan Upah Layak Rp 1,4 Juta di Jatim.

4. Upah di bawah UMK Adalah Bentuk Kemiskinan kepada
    Buruh.

5. Tepati Janjimu Pakde Karwo, Terapkan Upah Sektoral.

Atas petisi tersebut, jika Gubernur Jatim tidak bisa menerapkan upah layak bagi buruh Jatim, Pakde disarankan mundur.

Sementara dari pantauan di lapangan, peserta aksi adalah kebanyakan dari kaum perempuan, para buruh yang berorasi, mendapat kawalan petugas dan dihalangi pagar kawat berduri.

Saat berita ini diturunkan, sebagian perwakilan buruh telah masuk dan ditemui Asisten III Sekdaprov Jatim, Edi Purwinarto yang juga sekaligus Ketua dewan Pengupahan Jatim. Sebab, Senin (14/11/2011) ini adalah batas akhir pengajuan UMK di seluruh Jatim. (Red. / beritajatim)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar