STOP PRESS !! Diberi tahukan kepada semua narasumber bahwa semua wartawan/wartawati beritasurabayanet.blogspot.com dilengkapi dengan Kartu Press dan namanya tercantum pada halaman Redaksi, bila ada keraguan silahkan menghubungi Redaksi pada nomor telephone 031 714 54954 / 08155084545 atau melalui emai redaksi_berita_sby@yahoo.co.id, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Kamis, 06 Oktober 2011

100 LINMAS Pemkot Surabaya ikuti SUSLAKMA di Juanda


beritasurabayanet - Sidoarjo : Cetak masyarat tanggap darurat, bencana dan Pamswakarsa, Pemkot Surabaya utus 100 anggota Linmas se Surabaya mengikuti pendidikan khusus dengan pelatih dari unsur anggota TNI AL di lapangan Base Ops Lanudal Juanda.

Tahap awal pengenalan kursus, mereka diajari disiplin dalam olah kekuatan fisik, mulai latihan ketahanan tubuh, seperti lari-lari, duduk, jongkok, tidur terlentang di bawah terik matahari, hingga merayap dan lain sebagainya.

Dalam latihan awal ini, mereka juga mengucapkan ikrar setia dan disiplin dalam menjalankan tugasnya. Penandaan dimulainya kursus, dibuka lansung oleh Asisten I Pemkot Surabaya Mukhlas Udin dengan menyiram dua peserta Kursus kaderisasi pelaksanaan Linmas (Suslakma) dengan air kembang.

Asisten I Pemkot Surabaya Muhklas Udin menjelaskan  sebanyak 100 anggota Linmas ini merupakan hasil seleksi dari perwakilan warga Surabaya yang jumlahnya mencapai sekitar 200 orang, dan yang terseleksi 100 orang, termasuk empat peserta perempuan.

'' Seluruh peserta Suslakma ini selama 10 hari akan dilatih dan dididik untuk tanggap permasalahan yang ada di masyarakat. Mereka ini terjun langsung ke masyarakat ," tandasnya, Kamis (6/10/2011).

Dalam kursus ini, mereka mengikuti arahan dan latihan yang diberikan oleh sejumlah narasumber seperti dari TNI AL, Basarnas, PMK, PMI, kelalulintasan dan lainnya.

Menurutnya jika nanti ada kebakaran dilingkungannya kader Linmas ini sudah bisa memberikan contoh penanganan yang benar. '' Mereka akan disiagakan sebagai tanggap sosial yang tinggi atau pelopor ditengah masyarakat ,'' papar dia.

Sementara itu, Kolonel Laut (P) Sigit Setianta Dan Lanudal Juanda mengemukakan, Suslakma ini sangat tepat dilakukan di Lanudal Juanda. " Seluruh peserta menginap selama 10 hari di kompleks Lanudal Juanda ," katanya.

Menurutnya, seluruh peserta akan dilatih kedisiplinan tinggi yang nantinya akan diterapkan di masyarakat.
'' Peserta akan kita bina dalam hal teritorial agar selalu  mempunyai rasa disiplin, mental kuat dan lain sebagainya ,'' pungkas Sigit. (Red. / beritajatim )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar