STOP PRESS !! Diberi tahukan kepada semua narasumber bahwa semua wartawan/wartawati beritasurabayanet.blogspot.com dilengkapi dengan Kartu Press dan namanya tercantum pada halaman Redaksi, bila ada keraguan silahkan menghubungi Redaksi pada nomor telephone 031 714 54954 / 08155084545 atau melalui emai redaksi_berita_sby@yahoo.co.id, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Rabu, 13 April 2011

Koalisi LSM Gugat Sebelas Fraksi DPR

TULI ... !!!!
beritasurabayanet - JAKARTA : Gugatan terhadap rencana pembangunan gedung baru DPR yang dianggarkan Rp 1,2 triliun terus mengalir.

Koalisi LSM untuk kesejahteraan rakyat, Senin (11/4), mendaftarkan gugatan warga negara terhadap Ketua beserta sebelas fraksi DPR, Presiden, dan Menteri Keuangan terkait rencana pembangunan gedung baru tersebut.

Rencana Gedung Baru DPR RI
Mereka menilai para tergugat telah melanggar sejumlah pasal Undang-Undang Dasar 45, serta Inpres nomor 7 tahun 2011 tentang penghematan belanja dan UU nomor 17 tahun 2003 tentang keuangan negara.

Sebenarnya tak semua fraksi di DPR setuju dengan pembangunan gedung baru itu. Gerindra, PAN, dan PDI Perjuangan menolak pembangunan tersebut. Gerindra dan PDI Perjuangan bahkan sempat melakukan aksi walk out saat sidang paripurna memutuskan pembangunan gedung baru tetap dilanjutkan.(Red./rimanews)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar